Cara Membersihkan Toilet Secara Alami Tanpa Bahan Kimia


Hari Sabtu dan Minggu adalah hari libur alias weekend, waktunya untuk bersih-bersih rumah. Bagian rumah yang sangat penting untuk dibersihkan adalah toilet alias kamar mandi. Toilet tempat manusia membuang kotoran dari tubuhnya tentu sangat penting untuk dibersihkan. Kadang kotoran toilet membuat toilet berkerak atau kusam. Biasanya kita menggunakan pembersih khusus untuk toilet dan kita perlu menggosoknya juga agar kotoran toilet bersih. Namun ada bahan-bahan lain yang alami yang ternyata dapat membersihkan toilet efektif tanpa menggosok toilet.

Bahan-bahan alami tersebut biasanya terdapat di rumah. Berikut 2 bahan alami yang dapat digunakan ntuk membersihkan toilet :

1. Baking Soda

Ambil setengah kotak baking soda di rumah anda. Tuangkan ke dalam toilet kotor di rumah anda. Kemudian biarkan semalam, ini untuk membuat baking soda bereaksi terhadap kotoran. Kemudian besok paginya siram toilet anda dengan air. Toilet akan bersih dengan sendirinya tanpa anda perlu menggosoknya. Mudah bukan? 

2. Baking Soda dan Cuka Combo

Untuk membersihkan dan menghilangkan bakteri di toilet anda, anda perlu menggunakan baking soda ditambah cuka combo. Baking Soda dapat membersihkan toilet, namun tidak membunuh kuman. 
Cuka combo dapat membunuh kuman-kuman karena merupakan asam. Hal ini juga dapat menghilangkan bau di toilet anda akibat bakteri dan kotoran. Bahn-bahan ini tidak berbahaya dan tidak menimbulkan efek samping.
Caranya, ambil setengah cangkir baking soda dan satu cangkir cuka. Tuangkan cuka combo ke toilet dan diamkan  selama 30 menit. Kemudian sikat toilet untuk membersihkan bakteri. Lalu tuangkan baking soda ke sikat dan juga mangkuk toilet, sikat seluruh permukaan mangkuk toilet. Hasilnya toilet bersih berkilau dan bebas kuman. 

Silahkan mencoba. 

Sumber : Ayoow

Load disqus comments

0 comments